Antusiasme Para Lansia Desa Sawangan Sangat Tinggi Ikuti Pengobatan Gratis

    Antusiasme Para Lansia Desa Sawangan Sangat Tinggi Ikuti Pengobatan Gratis

    Batang, - Dalam rangka Bakti TNI-Polri untuk menjalin soliditas dan sinergitas antar instansi, khususnya Kodim 0736/Batang Korem 071/Wijaya Kusuma dan Polres Batang telah menggelar kegiatan Baksos pengobatan gratis bagi warga Desa Sawangan, Kecamatan Gringsing, Kabupaten Batang. Sabtu (3/02/24).

    Pengobatan gratis yang diselenggarakan di Desa Sawangan disambut warga dengan baik mereka antusias sekali dengan adanya pengobatan gratis terutama para lansia yang kurang mampu, mereka datang berbondong bondong dengan jalan kaki menuju kantor balai Desa Sawangan untuk mengikuti pengobatan gratis.

    Ditempat yang berbeda Komandan Kodim 0736/Batang Letkol Inf Ahmad Alam Budiman saat di wawancarai mengatakan. Bahwa kegiatan Baksos pengobatan gratis ini merupakan bentuk kepedulian TNI/Polri terhadap kesejahteraan dan kesehatan masyarakat Desa Sawangan yang kurang mampu dalam perekonomian.

    Selain itu, saya juga mengajak kepada seluruh elemen masyarakat termasuk tokoh agama, tokoh masyarakat dan pemerintahan desa, untuk bersama membangun kebersamaan dan solidaritas. Hadirnya anggota Kodim, Polres dan puskesmas Gringsing ini bertujuan untuk memberikan pelayanan kesehatan secara gratis. Kegiatan Baksos ini adalah langkah konkret dalam membangun hubungan yang baik antara TNI/Polri dan masyarakat untuk terciptanya lingkungan yang aman, nyaman dan damai "pungkas Dandim".

    Sementara itu Kepala Desa Sawangan Ali Hafid menyampaikan apresiasi atas inisiatif Kodim yang telah mengorganisir kegiatan bakti sosial pengobatan gratis, kegiatan ini sangat membantu warga kami terutama para lansia yang menderita penyakit seperti asam urat, kolestrol, darah tinggi, batuk dan yang lainya.

    Sekali lagi Kami berterima kasih banyak kepada penyelengara dan tim kesehatan yang sudah meluangkan waktunya untuk datang ke Desa kami dan melayani warga dengan ikhlas. Harapan kami, kegitan seperti ini kedepannya terus berlanjut sehingga warga bisa terbantu dengan masalah kesehatan, "harap Pak Kades". (edy)

    Edy Purwanto

    Edy Purwanto

    Artikel Sebelumnya

    Kodim 0736/Batang Gelar Safari Jum'at di...

    Artikel Berikutnya

    Untuk Memberikan Kenyamanan Kodim dan Polres...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now
    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan
    Satlantas Polres Semarang Raih Juara 1 Kinerja Terbaik! Bukti Nyata Layanan Cepat dan Responsif untuk Masyarakat

    Ikuti Kami